Selasa, 28 Juli 2009

Kelemahan Tehnik Stratified Random Sampling

Stratified Random Sampling

* Populasi dikelompokkan menjadi sub-sub populasi berdasarkan kriteria tertentu yang dimiliki unsur populasi. Masing-masing sub populasi diusahakan homogen
* Dari masing-masing sub populasi selanjutnya diambil sebagian anggota secara acak dengan komposisi proporsional atau disproporsional
* Total anggota yang dipilih ditetapkan sebagai jumlah anggota sampel penelitian

Contoh : Dari 1000 populasi pemilih pada PEMILU akan diambil 100 orang (10%) sebagai sampel berdasarkan usia pemilih secara proporsional

Usia Pemilih Jumlah Proporsi Sampel Jumlah Sampel

17 - 26 th 100 10 % 10

27 - 36 th 200 10 % 20

37 - 47 th 400 10 % 40

> 47 th 300 10 % 30

1000 100



Syarat Penggunaan Metode Stratified Random Sampling
:

* Populasi mempunyai unsur heterogenitas
* Diperlukan kriteria yang jelas dalam membuat stratifikasi/lapisan sesuai dengan unsur heterogenitas yang dimiliki
* Harus diketahui dengan tepat komposisi jumlah anggota sampel yang akan dipilih (secara proporsional atau disproporsional)

Kebaikan : Semua ciri-ciri populasi yang heterogen dapat terwakili

Kelemahan : Memerlukan pengenalan terhadap populasi yang akan diteliti untuk menentukan ciri heterogenitas yang ada pada populasi

Tidak ada komentar: